NTT : R.I.P Pdt. Alm. Victor F.B. Sumlang, MTh, MA.
Bamag Nasional kehilangan seorang hamba Tuhan dan rekan sepelayanan yang melayani di NTT. Beliau adalah Pdt. Alm. Victor F.B. Sumlang, MTh, MA (Rabu, 2 Nopember 2016). Sementara itu, pemakaman telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 5 Nopember 2016 di Kupang.
Demikian info yang diterima Redaksi dari Pdt. Yeremia Priyanto, MTh (Sekretaris Forum Komunikasi Intern Pimpinan Gereja-Gereja Kristen, NTT) pada hari Selasa, 8 Nopember 2016.
Pdt. Alm. Victor adalah penasehat Bamag Nasional NTT dan salah satu deklarator berdirinya Bamag Nasional. Almarhum kala itu hadir dalam rapat-rapat dan deklarasi pembentukan Bamag Nasional bertempat di Hotel Grand Cempaka, Jakarta-Pusat (Rabu, 26 Maret 2014). Beliau hadir bersama-sama dengan 80 orang hamba Tuhan dari seluruh Indonesia.
Dalam kesehariannya, Pdt. Alm. Victor melayani sebagai sebagai Gembala Sidang GPdI Menara Kesaksian Kupang, NTT. Pelayanan lainnya yakni Penasehat Forum Komunikasi Intern Pimpinan Gereja-Gereja Kristen, NTT.
Almarhum meninggalkan istri, Pdt. Carol Y. Sumlang-Wakkary serta putra-putri (nama panggilan,Red) yaitu Ben, Kenok, Yosua,Christine,dan Andrian Sumlang. Redaksi dan Keluarga Besar Bamag Nasional Menghaturkan Turut Bersimpati dan Sepenanggungan.